Resep dan Cara Membuat Ayam Kecap
Bahan ayam kecap: Marinasi ayam : - 500gr ayam - 1 buah jeruk nipis - 1 sdt garam - Merica secukupnya - Minyak secukupnya untuk menggoreng Bumbu halus : - 5 siung bawang merah - 3 siung bawang putih - 1 ruas jari jahe - 1 sdt ketumbar sangrai - 2 biji kemiri sangrai - 2 buah cabe rawit - Air secukupnya untuk menghaluskan Bahan tumis ayam kecap: - 3 sdm minyak goreng untuk menumis - 2 lembar daun jeruk - 1 buah bawang bombai - Cabe merah iris tipis secukupnya - 5 - 7 sdm kecap manis - 100ml air - 1/2 sdt garam - Merica secukupnya - 1/2 sdt gula - 1/4 parutan biji pala - 1 buah tomat - Daun bawang secukupnya Care membuat Ayam Kecap ala Dapur Adis: 1. Marinasi ayam, peras jeruk nipis dan beri garam. Aduk merata, diamkan selama 15-30 menit 2. Haluskan bumbu halus, beri air secukupnya 3. Goreng ayam setengah matang, angkat lalu tiriskan 4. Masukkan 3 sdm minyak goreng, tumis bumbu halus dengan daun jeruk sampai wangi. 5. Setelah wangi masukkan bawang bombai dan cabe merah. 6. Masukkan ayam yang sudah di goreng 1/2 matang 7. Masukkan kecap manis, aduk merata 8. Masukkan air, garam, merica, gula. Aduk merata dan masak hingga air surut. 9. Karena kelupaan, masukkan 1/4 sdt parutan biji pala. 10. Setelah air surut, masukkan tomat dan irisan daun bawang. 11. Angkat dan sajikan selagi hangat bersama keluarga. :) Thanks for watching teman-teman! Sampai jumpa di resep dapur adis selanjutnya. :) Jangan lupa tag dan share ke instagram @adistinurarifanillah atau @dapuradis kalau sudah coba resep ini ya. Resep sebelumnya : Resep Es Krim Strawberry Homemade https://youtu.be/JRUZ9JVJa9A FOLLOW MY SOCIAL MEDIA FOR MORE UPDATES! // BLOG // http://www.dapuradis.blogspot.com// INSTAGRAM // http://instagram.com/adistinurarifani...// TWITTER // http://twitter.com/DapurAdis// FACEBOOK // https://www.facebook.com/dapuradis
Posting Komentar untuk "Resep dan Cara Membuat Ayam Kecap"