Cara Setting Ulang Tampilan Pada Adobe Premiere Pro CC 2015
Pada kesempatan kali ini akan membahas bagaimana caranya untuk setting ulang atau restrat tampilan pada Adobe Premiere Pro CC 2015. Mungkin yang belum tau kegunaan aplikasi Adobe Premiere ini adalah untuk proses edit video yang banyak digunakan oleh editor di dunia. Di Indonesia saja digunakan untuk edit video tunangan, pernikahan, tedak sinten, vlog dll.
Tampilan Awal Adobe Premiere Pro CC 2015 |
Sering kali kita mengotak-atik settingan pada tampilan Adobe Premiere Pro ini, mungkin banyak fitur yang belum kita ketahui dan penasaran coba ini dan itu, akhirnya kok tampilannya berubah dan tidak tahu cara untuk mengembalikannya. Nah oleh karena itu akan berbagi tips cara untuk mensetting ulang tampilan pada Adobe Premiere Pro CC 2015. Lanjut ke TKP.
1. Pertama sobat buka windows explorer, cepatnya klik logo windows + e
2. Kedua menuju ke My Documents atau Documents (Tiap Komputer beda-beda)
3. Ketiga masuk ke folder Adobe
4. Keempat masuk ke folder Premiere Pro
5. Kelima masuk ke folder 9.0
6. Cari file bernama AMERequestDB. Hapus File Tersebut.
7. Selesai.
Cepatnya : C:\Users\L745\Documents\Adobe\Premiere Pro\9.0
Seperti pada gambar berikut ini.
Cara Setting Ulang Tampilan Pada Adobe Premiere Pro CC 2015 |
Sekian Cara Setting Ulang Tampilan Pada Adobe Premiere Pro CC 2015 yang dapat bagikan, semoga bermanfaat, salam Blogger.
Posting Komentar untuk "Cara Setting Ulang Tampilan Pada Adobe Premiere Pro CC 2015"