Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Perangkat Keras Jaringan Nirkabel



     Untuk membangun jaringan dengan koneksi nirkabel, setiap komputer yang hendak terhubung haruslah memiliki adapter jaringan Nirkabel. dalam jaringan Nirkabel, komputer - komputer saling terhubung dengan cara mengirimkan gelombang radio menggunakan transceiver.

Berikut perangkat atau komponen - komponen jaringan Nirkabel :

A. Transceiver Nirkabel
     Transceiver merupakan kependekan dari transmitter dan receiver. perangkat transceiver memang terdiri        atas dua alat tersebut, alat pengiriman (transmitter) dan alat penerima (receiver).



Proses modulasi dan demodulasi pada transmitter dan receiver

B. NIC Nirkabel
     NIC adalah singkatan dari network interface card. untuk membuat jaringan nirkabel, NIC yang                  dibutuhkan tentu saja NIC Nirkabel. Nic merupakan perangkat keras yang menjadi antarmuka komputer      dengan jaringan.

C. Acces Point
     Acces Point nirkabel berguna sebagai base-station pada jaringan nirkabel. Base Station adalah perangkat      keras yang berfungsi sebagai antarmuka (interface) perangkat nirkabel dengna jaringan berkabel. Acces        Point dapat juga dipakai untuk memberikan fasilitas perluasan jaringan Nirkabel.

D. Router
     Router merupakan perangkat keras jaringan komputer yang dapat digunakan untuk menghubungkan              beberapa jaringan yang sama atau berbeda. Router adalah sebuah alat untuk mengirimkan paket data            melalui jaringan atau internet untuk dapat menuju tujuannya, proses tersebut dinamakan routing.



E. Repeater
     Repeater adalah peranti yang yang fungsinya menerima sinyal dan kemudian mentransmisikan ulang sinyal      tersebut untuk mencapai daya jangkau yang semakin luas
F. Bridge
     Defenisi bridge ("jembatan") adalah peranti yang dapat menghubungkan dua jaringan, baik yang                    menggunakan protokol lapisan data-link yang sama ataupun protokol yang berbeda. Lapisan data-link          merupakan lapisan kedua pada model referensi OSI.

G. Antena 
     Antena merupakan komponen penting MAN Nirkabel. antena pada MAN nirkabel berbeda dengan jenis      antena pada umumnya. Antena MAN nirkabel menggunkan jenis antena direksional (terarah).


Bona Pasogit
Bona Pasogit Content Creator, Video Creator and Writer

Posting Komentar untuk "Perangkat Keras Jaringan Nirkabel"

close