Pengertian Skala Peta (Materi Pelajaran Geografi Kelas 7)
Pengertian Skala Peta (Materi Pelajaran Geografi Kelas 7) ~ KamuBisa-iO. Skala peta mempunyai peran yang sangat penting karena dapat berfungsi atau digunakan untuk menentukan jarak suatu tempat. Dengan demikian definisi skala peta adalah perbandingan antara jarak di peta dengan jarak yang sebenarnya di permukaan bumi. Satuan jarak yang dipakai dalam peta yaitu cm, m, km, inci dan mil. Namun kalau untuk Indonesia satuan yang umum dipakai cm, m, atau km.
Pengertian Skala Peta (Materi Pelajaran Geografi Kelas 7)
Pengertian Skala Peta (Materi Pelajaran Geografi Kelas 7) |
Untuk mengenal lebih jauh mengenai skala peta maka berikut contohnya. Misalnya pada peta tertulis 1 : 100.000, dari hal tersebut dapat kita baca bahwa 1 bagian di peta sama dengan 100.000 pada permukaan bumi. Sehingga kalau 1 bagian tersebut adalah 1 cm maka pada permukaan bumi sama dengan 1 km (100.000 cm). Atau dengan kata lain bahwa 1 km permukaan bumi diwakili 1 cm di peta.
Pembagian jenis skala peta dibedakan menjadi 3 macam:
1. Skala Verbal adalah skala peta yang dinyatakan dalam bentuk kalimat atau kata-kata. Skala ini disebut juga skala inci dibanding mil yang dalam bahasa Inggris disebut sebagai “Inch Mile Scale”. Untuk contohnya: Skala dalam suatu peta dinyatakan dalam 1 inch to 5 miles, ini berarti jarak 1 inci di peta menggambarkan jarak 5 mil pada jarak yang sebenarnya.
2. Skala Angka/Skala Pecahan (Numerical Scale).
Skala ini sering kali disebut sebagai skala numeric yaitu skala peta yang dinyatakan dalam bentuk perbandingan angka. Sebagai contoh skala peta angka misalnya 1 : 100.000 yang mempunyai arti bahwa setiap 1 panjang di peta mewakili 100.000 panjang bumi yang sesungguhnya.
Skala ini sering kali disebut sebagai skala numeric yaitu skala peta yang dinyatakan dalam bentuk perbandingan angka. Sebagai contoh skala peta angka misalnya 1 : 100.000 yang mempunyai arti bahwa setiap 1 panjang di peta mewakili 100.000 panjang bumi yang sesungguhnya.
3. Skala Garis (Line Scale)/Skala Grafik (Graphical Scale) / Skala Batang (Bar Scale)/ Skala Jalan (Road Scale)
Untuk skala peta ini dinyatakan dalam bentuk garis lurus yang terbagi dalam beberapa bagian yang sama panjangnya. Di garis tersebut harus dicantumkan ukuran jarak yg sesungguhnya di lapangan, misalnya dalam satuan meter, kilometer, feet atau mil.
Untuk skala peta ini dinyatakan dalam bentuk garis lurus yang terbagi dalam beberapa bagian yang sama panjangnya. Di garis tersebut harus dicantumkan ukuran jarak yg sesungguhnya di lapangan, misalnya dalam satuan meter, kilometer, feet atau mil.
Sebagai contoh :
Ini berarti bahwa tiap jarak 1 inci pada peta sama dengan 2 mil di lapangan.Ini berarti bahwa jarak antara dua angka di peta = 1 km di lapangan, jadi kalau antara 0 – 1, 1 – 2, 2 – 3, 3 – 4, 4 – 5 masing-masing = 1cm maka artinya 1 cm pada peta = 1 km di lapangan.
Posting Komentar untuk "Pengertian Skala Peta (Materi Pelajaran Geografi Kelas 7)"